Laman

Tuesday, January 3, 2012

Cerita kaleng susu

Si johart yang kuliah di jakarta sudah bertahun-tahun tak tamat-tamat. karena si johart ini anak nya bandel suka bolos kuliah dan menghabiskan uang kiriman bulana dari orang tua. tetapi orang tua nya tidak tau penyebab nya itu semua, karena setiap ditanya si johart selalu berdalih dengan alasan mata kuliah nya sulit-sulit semua. orang tua nya pun maklum dan mendukung lewat doa dan materi.
dibulan november si johart mengirim surat kepada orang tua nya, mengatakan bahwa dia sudah lulus kuliah dan minta dikirimi uang buat biaya kelulusan nya.
membaca surat nya orang tua nya sangat senang dan dengan senang hati mengirimkan uang lebih dari yang diminta nya.dan orang tua nya berpesan kelak selesai, supaya johart pulang kekampung agar diadakan syukuran.
ternyata si johart tidak benar lulus dia membohongi orang tua nya. setelah uang nya habis baru la dia pulang.
berkumpullah semua keluarga mengadakan syukuran, pada saat mau makan dengan bangga bapak nya menyuruh si johart untuk memimpin doa, "nak johart karena kau sudah tamat jadi bapak minta sekarang kau pimpin doa kita "
dalam hati si johart pun kalang kabut, bagaimana ini", karena selama ini dia bandel sampai berdoa pun dia tidak tau.
tapi dia tidak mau menunjukkan kepada orang tua nya bahwa dia tidak tau berdoa, akhirnya dia mencari cara.
dilihat nya la ada susu kaleng, dengan nada garang dibaca nya la komposi susu kaleng tersebut ....dan diakhirinya dengan amin.
dalam hati bapaknya,,"sudah pintar anak ku ini rupanya sampai doa nya pun aku tak mengerti bahasa inggris pula"